Menjaga Mesin Cuci Tetap Awet

mesin cuci

Meskipun digunakan untuk membuat pakaian-pakaian Anda menjadi bersih, mesin cuci tidak selalu ikut bersih setiap kali Anda menggunakannya. Lingkungan lembab pada mesin pencuci membuatnya menjadi lingkungan yang baik untuk pertumbuhan jamur. Membersihkan mesin pencuci pakaian secara rutin dapat mematikan spora jamur. Dengan membersihkannya, Anda tentu akan mendapatkan mesin pencuci pakaian yang tetap awet, dan pakaian – pakaian Anda pun tetap bersih dan keluarga Anda tetap sehat.

Untuk merawat dan membersihkan mesin pencuci pakaian Anda, beberapa tips merawat mesin cuci berikut ini akan membantu Anda.

  1. Apabila terdapat noda berwarna akibat pakaian luntur yang menempel pada tabung, bersihkan dengan menggunakan kain lap dan pembersih yang berkualitas. Bila noda membandel dan sulit dibersihkan, semprotkan pembersih dan jalankan program pencucian selama sekitar 15 menit. Jangan lupa untuk menyertakan beberapa kain atau lap selama menjalankan program.
  2. Bila mesin cuci berbau apek atau tidak harum, Anda dapat menggunakan deterjen pewangi untuk membersihkannya.
  3. Untuk merawat mesin pengering, Anda cukup mencegah ventilasinya menyumbat. Bersihkan tabung pengering dari serat-serat kain yang menempel.
  4. Untuk membersihkan serat-serat yang menempel pada penyaring atau bagian lain pada mesin, Anda dapat menggunakan mesin penyedot debu.
  5. Saat mencuci pakaian, gunakan detergen dengan takaran yang tepat. Baca petunjuk penggunaan mesin agar Anda menggunakannya dengan lebih tepat, sehingga menghindari penumpukan deterjen di dalam tabung.
  6. Bersihkan pipa saluran pembuangan air. Jika perlu, Anda dapat membersihkannya dengan menggunakan produk tablet pembersih kerak kapur. Mineral-mineral dapat menumpuk dan menyumbat saluran bila tidak secara rutin dibersihkan.
  7. Bila menggunakan terlalu banyak detergen, mesin pencuci akan menghasilkan terlalu banyak buih. Pastikan Anda membilasnya hingga buih-buih detergen benar-benar hilang.

Sebelum menggunakan mesin pencuci pakaian Anda, pastikan selalu membaca petunjuk penggunaannya, sehingga Anda pun tahu bagaimana menggunakannya dengan tepat. Hal tersebut dapat menjadi tindakan preventif untuk mencegah kerusakan-kerusakan yang timbul pada mesin cuci. Pastikan Anda merawat dan membersihkan mesin-mesin yang Anda gunakan di rumah Anda, agar lebih tahan lama dan aman digunakan.

Artikel yang Direkomendasikan