Hindari Anemia Selama Kehamilan dengan Makanan Penambah Darah

makanan penambah darah

Kehamilan adalah periode yang penuh harapan, tetapi juga sangat memerlukan perhatian ekstra terhadap kesehatan ibu dan bayi yang dikandungnya. Salah satu masalah umum yang sering dialami oleh ibu hamil adalah anemia, terjadinya anemia dikarenakan kadar hemoglobin dalam darah terlalu rendah. Namun, dengan perhatian pada pola makan dan konsumsi makanan penambah darah yang tepat, Anda dapat menghindari atau mengatasi anemia selama kehamilan. 

Berikut adalah beberapa makanan yang dapat membantu meningkatkan kadar darah Anda selama kehamilan:

1. Daging 

Untuk terhindar dari anemia selama masa kehamilan, mengkonsumsi daging sangat disarankan, terutama daging merah seperti daging kambing atau sapi. Daging termasuk dalam salah satu jenis makanan penambah darah yang banyak mengandung zat besi, yang mana kandungan zat besi dalam daging jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengan sumber zat besi lainnya.

2. Ikan dan Telur

Selain membutuhkan zat besi, ibu hamil juga membutuhkan sumber protein untuk mencegah terjadinya anemia. Tingkat produksi dan perkembangan sel dalam tubuh termasuk sel darah merah sangat membutuhkan protein, Anda bisa memilih beberapa makanan seperti ikan atau telur untuk menjadi sumber protein di dalam tubuh, selain ikan dan telur Anda bisa menemukan protein di dalam kacang kacangan atau daging.

3. Brokoli dan Bayam

Untuk terhindar dari anemia makanan sehat yang dianjurkan selanjutnya adalah sayuran berdaun hijau seperti brokoli dan bayam. Sayuran jenis ini mempunyai kandungan zat besi dan asam folat yang bisa menjadi penambah darah yang baik untuk ibu hamil dan bayi dalam kandungan,

4. . Buah Buahan Kaya Vitamin C

Jenis buah buahan seperti jeruk, stroberi dan mangga adalah sumber vitamin C yang baik untuk ibu hamil. Vitamin C juga membantu tubuh menyerap zat besi dengan lebih efisien. Makanlah buah buahan ini bersama makanan yang mengandung zat besi untuk meningkatkan penyerapan yang lebih baik.

5. Beras Merah dan Sereal Sarapan

Beras merah dan sereal sarapan yang diperkaya (fortified) mengandung zat besi dan asam folat. Pilih produk yang mengandung nutrisi tambahan ini untuk meningkatkan asupan zat besi Anda.

Pastikan untuk mengkonsumsi makanan penambah darah ini dengan teratur selama masa kehamilan agar dapat membantu mencegah terjadinya anemia dan persalinan yang prematur. Jangan lupakan juga untuk mempersiapkan persalinan nanti, salah satunya popok bayi.

Rekomendasi popok bayi terbaik adalah MAKUKU Air Diapers, MAKUKU merupakan perusahaan yang selalu memberi produk terbaik dan berkualitas serta menyesuaikan dengan kebutuhan si Kecil, MAKUKU Air Diapers merupakan pampers anti bocor dengan daya serap yang baik untuk mencegah terjadinya alergi atau ruam popok pada bayi.

Artikel yang Direkomendasikan