Menunjukkan rasa kasih sayang tidak harus menunggu momen Valentine. Ada banyak yang bisa Anda lakukan, seperti memberi hadiah buat pacar. Selain itu, Anda bisa menghabiskan waktu bersama melakukan aktivitas yang menyenangkan. Ungkapkan rasa kasih sayang, Anda dengan mengajak kekasih dinner romantis sembari memberikan hadiah perhiasan.
Tips Memberi Hadiah Buat Pacar Biar Makin Disayang
Untuk memilih hadiah buat pacar tidak semudah yang Anda bayangkan. Berikut ini beberapa tips memilih perhiasan yang dapat merepresentasikan perasaan cinta kepada kekasih.
Pilih model perhiasan yang romantis
Hal pertama yang perlu Anda perhatikan yaitu memilih desain perhiasan yang romantis dan memiliki makna tertentu. Anda bisa memilih perhiasan berbentuk Solitaire dengan satu center berupa batu mutiara. Satu mata berlian yang tersemat pada cincin mengisyaratkan bahwa pasangan Anda akan menjadi satu-satunya cinta yang harus dijaga. Selain itu, Anda juga bisa memilih model perhiasan berbentuk hati atau inisial nama pasangan.
Meminta saran orang terdekat
Jika Anda belum memiliki pengalaman untuk membeli perhiasan sebagai hadiah, maka bisa meminta pendapat dari orang-orang terdekat. Anda bisa bertanya kepada Ibu, saudara atau sahabat. Sebab dapat membantu untuk mendapatkan perhiasan yang sesuai dengan selera kekasih.
Berikan menggunakan cara yang istimewa
Agar memiliki makna yang mendalam, Anda bisa memberikan hadiah untuk kekasih dengan cara yang istimewa. Anda bisa memberikan hadiah saat dinner di tempat favorit. Anda juga bisa memberikan hadiah kepada kekasih saat berkumpul dengan keluarga dekat. Kekasih Anda akan sangat menyukainya dan merasa tersanjung.
Pilih perhiasan yang berkualitas
Memilih perhiasan untuk hadiah tentunya tidak bisa main-main. Anda harus memperhatikan kualitas dengan membeli di toko yang telah memiliki reputasi. Lakukan riset sebelum membeli dengan melihat website atau datang secara langsung ke toko.
Jika Anda tidak bisa datang langsung, maka carilah testimoni dari para pelanggan toko perhiasan tersebut. Sehingga Anda bisa mengetahui sejauh mana kualitas perhiasan yang ada pada toko sebelum membelinya.
Koleksi Perhiasan dari Mondial untuk Hadiah
Jika Anda bingung bagaimana mendapatkan perhiasan dengan kualitas terjaga, Mondial adalah jawaban yang tepat. Berikut ini beberapa koleksi perhiasan yang cocok dijadikan hadiah:
Dream Fancy Pendant
Beberapa orang memilih perhiasan yang bertahtakan berlian karena mampu menampilkan kemewahan. Anda bisa memberi koleksi Mondial dreams yang memiliki kemewahan di setiap desainnya.
Salah satu desain kalung berlian cantik akan cocok dijadikan hadiah untuk orang terkasih Dream Fancy. Pendant ini memiliki nuansa white gold yang bertabur berlian. Terdapat potongan pear shape, marquis, dan princess untuk memberikan kesan glamor.
Lini Frank Gold
Jika menginginkan material lain, Anda bisa memilih koleksi kalung berlian Link Frank Gold. Kalung ini akan menunjang penampilan Anda menjadi lebih sempurna. Produk ini merupakan Premium Gold Jewelry yang dibuat dengan teknologi terkini berasal dari Italia.
Sehingga dapat menghasilkan perhiasan yang unik dan elegan. Perhiasan ini cocok dikenakan sehari-hari karena melambangkan seseorang yang optimis serta ceria. Kalung bernuansa Rose gold ini membuat tampilan lebih bersahaja. Desainnya pun menawan dengan elemen berbentuk lingkaran yang akan memberikan sentuhan cantik
Mondial Fancy Bangle
Pilihan terakhir jatuh pada Mondial Fancy Bangle. Gelang emas ini berhias berlian 53 butir dengan desain yang mewah dan anggun. Terlebih lagi nuansa white gold yang membuat Anda semakin bersinar. Rekomendasi hadiah buat pacar dari Mondial akan memberikan kesan mendalam karena memiliki desain yang elegan.