Memiliki wajah cantik merupakan dambaan bagi setiap wanita. Tetapi impian tersebut terkadang tidak pernah terjadi karena timbulnya flek hitam di wajah. Tidak hanya jerawat, flek hitam juga menjadi musuh bagi kulit wajah. Sebagian orang bertanya mengapa ada noda hitam di wajahnya pada usia masih muda sedangkan dulu orang berpikir bahwa flek hitam hanya muncul pada saat usia 35 tahun keatas. Padahal itu pernyataan yang tidak benar, karena pada usia 20 tahun juga kita bisa saja terkena flek hitam oleh beberapa penyebab, misalnya oleh obat-obatan, penggunaan kosmetik terlalu sering, terkena sinar ultraviolet, hormon ataupun bekas jerawat. Walaupun sudah berusaha menghilangkan flek hitam dengan perawatan, tapi terkadang flek hitam juga sangat sulit untuk dihilangkan.
Oleh sebab itu sebelum anda melakukan berbagai perawatan, akan lebih baik anda harus tahu berbagai penyebab terjadinya plek hitam, supaya lebih mudah untuk melakukan cara-cara menghilangkan flek hitam di wajah. Yang pertama cara untuk menghilangkan flek di wajah dengan menggunakan madu karena khasiat madu selain untuk mengencangkan dan menghaluskan kulit wajah, ternyata bisa juga untuk menghilangkan flek hitam. Cara pemakaiannya bisa dijadikan sebagai masker ataupun hanya dengan mengoleskan pada flek hitam tersebut. Setelah itu diamkan sampai mengering, lalu bersihkan dengan air hangat. Cara yang kedua dengan menggunakan masker dari beras. Dengan cara menggunakan beras yang telah dibersihkan, lalu rendam dengan air dingin sampai teksturnya sedikit lembut dan halus kemudian haluskan kembali beras tersebut dengan ulekan atau sendok.
Setelah bahannya jadi, oleskan ke wajah seperti masker diamkan 15 sampai 30 menit lalu bersihkan dengan menggunakan air sampai bersih. Lakukan hal ini 3 kali dalam seminggu. Cara yang ketiga dengan menggunakan lidah buaya. Ternyata selain untuk menyehatkan rambut lidah buaya juga dapat digunakan sebagai penghilang flek hitam di wajah. Dengan cara yaitu siapkanlah lidah buaya dan potong-potong sampai mendapatkan cairan atau gelnya, lalu oleskan gel tersebut pada wajah yang terdapat noda hitamnya, tunggu hingga mengering dan bersihkan dengan menggunakan air hingga bersih. Jangan terlalu sering mengandalkan bahan kimia, cobalah terlebih dahulu dengan menggunakan bahan alami untuk menghilangkan langkan flek hitam di wajah anda. jagalah wajah anda dengan menggunakan perawatan yang ekstrak.