3 Cara Memasarkan Pakaian Melalui Internet

Usaha baju modal kecil adalah jenis usaha yang saat ini banyak dikembangkan oleh banyak orang di Indonesia. Berbagai jenis usaha kecil konveksi telah banyak ditekuni oleh masyarakat kita saat ini, hal tersebut dapat dibuktikan dengan menjamurnya bisnis online atau online shop jenis clothing pada internet khususnya di media sosial.

Media sosial telah banyak di gunakan oleh para pelaku bisnis clothing ataupun distro sebagai sebuah strategi marketing dan promosi untuk produk-produk yang akan mereka promosikan atau mereka jual.

Dalam perkembangannya, bisnis online terbilang sangat drastis dalam peningkatan peminatnya. Dan kali ini saya akan memaparkan 3 cara melakukan pemasaran produk pakaian anda melalui internet:

1 . Pemasaran Melalui Media Sosial

Anda mempunyai produk pakaian atau busana muslim yang akan anda jual ? Untuk menjualnya anda tidak perlu repot menawarkan produk anda dengan cara door to door seperti yang dilakukan para pebisnis pemula dimasa dulu. Strategi door to door merupakan strategi kuno yang sudah banyak ditinggalkan. Dimasa sekarang anda dapat menggunakan sarana media sosial seperti twitter, facebook ataupun instagram untuk sarana promosi dan pemasaran produk anda.

2 . Bisnis Online Melalui Forum Jual Beli

Forum jual beli online banyak terdapat di internet. Untuk dapat menggunakan fasilitas yang memungkinkan anda dalam menjual produk anda disana, anda cukup mendaftar terlebih dahulu sebagai member forum tersebut. Setelah mendaftar anda dapat menjual atau menawarkan barang anda melalui forum tersebut.

3 . Bisnis Online Menjadi Reseller

Reseller yang berarti “menjual kembali”, adalah suatu bisnis yang melibatkan 3 pihak sekaligus. Pihak pertama selaku supplier, pihak kedua selaku reseller dan pihak ketiga selaku customer. Seorang reseller hanyalah perantara diantara keduanya. Tugasnya hanya mempromosikan saja, lalu setelah ada yang tertarik membeli, barulah pihak reseller menghubungi pihak supplier agar barang dapat langsung dikirim kepihak customer setelah terjadi transaksi uang kepihak reseller.

Demikian 3 cara memasarkan produk yang akan anda jual melalui internet semoga dapat memberikan anda sebuah referensi dalam mengawali bisnis anda.

Artikel yang Direkomendasikan