Susu formula untuk anak susah makan memang menjadi andalan para ibu yang melihat buah hatinya tidak nafsu makan. Nafsu makan biasanya dikendalikan oleh hormon leptin dan hormon ghrelin. Hormon leptin berfungsi sebagai penurun nafsu makan, sedangkan hormon ghrelin sendiri adalah hormon untuk meningkatkan nafsu makan. Untuk para orangtua khususnya ibu tentu saja harus paham tentang apa saja alasan si kecil tidak nafsu makan. Diantaranya adalah anak stress, karena efek samping obat, tubuh kurang fit, anak bosan dengan menu makan, dan juga anak sudah terlebih dahulu kenyang karena makan camilan.
Selain memberikan susu formula untuk si kecil, memang ada cara lain yang bisa ibu lakukan supaya nafsu makan buah hati Anda semakin meningkat. Agar nafsu makan buah hati Anda bisa bertambah maka ibu bisa melakukan beberapa hal berikut ini;
- Jangan memaksa anak untuk makan jika memang ia belum bersedia
- Buatlah tampilan atau menu makan yang unik dan menarik bagi si kecil
- Buatlah anak tergoda dengan aroma makanan
- Berikan buah hati Anda makanan dalam porsi kecil terlebih dahulu
- Jangan biarkan anak tergesa-gesa ketika makan
- Batasi minuman terlalu banyak ketika anak makan
Namun jika beberapa cara diatas sudah Anda lakukan tetapi buah hati Anda tetap tidak nafsu makan maka segera saja konsultasikan kedapa dokter gizi terdekat. Memang anak susah makan menjadi masalah yang biasa dialami oleh orang tua terutama ibu. Setiap anak tentu mempunyai karakter yang tidak sama. Seperti yang sudah kami jelaskan diatas tentang beberapa cara untuk mengatasi anak susah makan, sebenarnya sangat mudah akan tetapi memang harus ekstra sabar dan konsisten.
Merk Susu Formula Untuk Anak Susah Makan
Susu formula untuk anak tidak nafsu makan memang ada banyak macamnya. Jadi sangat wajib untuk para orangtua teliti dan bijak dalam memilih susu tersebut untuk si kecil tercinta. Sebab tidak jarang ada anak yang justru semakin susah makan setelah minum susu yang tidak tepat. Nah, disinilah pentingnya pengetahuan tentang komposisi dan khasiat dari suatu susu formula untuk anak susah makan.
Usia anak yang biasanya mengalami susah makan memang berbeda beda. Untuk anak usia antara 6 sampai 9 bulan biasanya tidak terlalu mempermasalahkan rasa pada makanan yang diberikan. Proses pematangan dari saraf lidah masih dalam proses penyempurnaan menjadi salah satu alasan mengapa hal tersebut terjadi. Oleh karena itu anak usia 6 sampai 9 bulan memang jarang mengalami masalah pada nafsu makannya. Namun Anda harus tetap memperhatikan pola makan si kecil. Berikan menu makanan yang sehat dan tentunya si kecil bersedia untuk memakannya.
Untuk anak usia 10 bulan biasanya si kecil sudah mulai mengenal berbagai macam rasa pada makanan. Jadi, untuk para orangtua harus mulai memilih dan memberikan menu makanan yang bervariasi sebagai pendamping ASI untuk si kecil. Sedangkan untuk anak usia 1 tahun sudah mulai mempunyai ego. Salah satu contohnya yaitu ketika ia tidak mau makan maka ia tidak akan makan meskipun sudah tiba waktu untuk makan. Disinilah ego dan moodnya mulai berubah, jadi untuk para orangtua haruslah bijak dalam menyikapi masalah tersebut. Berikan susu formula untuk anak susah makan yang tepat sesuai kebutuhan anak. Memilih susu untuk anak susah makan yang benar merupakan suatu langkah bijak yang bisa Anda lakukan demi buah hati Anda.