Bagi yang hobi menulis blog, tentunya sudah tahu bahwa hobi ini bisa sangat menguntungkan. Tidak hanya dari segi kepuasan diri karena bisa mengeluarkan pendapat dan unek-unek, tetapi juga dari segi keuangan, karena blog pun bisa dijadikan tempat menghasilkan uang. Pay Per Click adalah cara yang sudah dilakukan banyak pemilik blog untuk mendapatkan penghasilan tambahan.
PPC mempunyai pengertian bahwa blog Anda menjadi tempat memajang iklan, dan setiap kali iklan diklik, komisi akan Anda dapatkan. Yang menjadi masalah, terutama bagi blogger baru, adalah minimnya pengunjung. Karena itu, untuk meningkatkan trafik, lakukan hal ini:
- Blog Walking
Bertamulah ke blog lain, baca, tinggalkan komentar relevan, dan cantumkan alamat blog Anda di kolom URL. Ingat, mengomentari bukan spam.
- Sosial media
Siapa yang tidak punya akun di sosial media? Manfaatkanlah untuk mempromosikan blog.
- Forum
Seringlah mengunjungi forum, menjadi anggota, dan aktif. Letakkan link blog Anda di bagian signature.
- Penulis tamu
Bila Anda kenal salah satu blogger lain, Anda bisa menawarkan untuk menjadi penulis tamu, dan di bagian kolom tentang penulis, mencantumkan alamat blog.
Jika pengunjung di blog Anda sudah semakin bertambah, tentu saja otomatis yang melihat iklan di blog juga semakin meningkat. Pengunjung bertambah, dan jumlah klik dari iklan yang diterima pun juga semakin banyak. Jika Anda sudah punya banyak pengunjung tetap, maka program Pay Per Click yang Anda lakukan akan memperlihatkan hasilnya.