Liga Inggris adalah salah satu pagelaran liga di Eropa yang banyak dinanti-nantikan oleh jutaan penggila bola di seantero dunia. Liga Inggris yang menyuguhkan pergulatan antara tim-tim Inggris di lapangan hijau tersebut menjadi tontonan yang layak disimak sehingga membuat penonton yang berasal dari berbagai kalangan dibuat begitu histeria. Liga Inggris merupakan salah satu liga di Eropa yang dihuni oleh tim-tim besar dan tangguh yang disegani oleh tim-tim dari Negara Eropa lain. Permainan cantik yang terkoordinasi begitu baik, hasil dari pelatihan keras yang selalu ditempakan kepada para setiap pemainnya di klub-klub Liga Inggris tersebut adalah suatu penampilan yang patut dicontoh dan diacungi jempol.
Satu klub peserta Liga Inggris yang mempunyai fans jutaan orang adalah Chelsea. Tim berkelas Chelsea yang digawangi pelatih Jose Mourinho tersebut merupakan salah satu tim besar dan kuat di Liga Inggris yang cukup membuat lawan-lawannya kelimpungan saat menghadapinya. Pada tanggal 16 Desember 2014 tim The Blues akan menghadapi tim Derby County di laga perempat final. Dalam laga bergengsi tersebut Chelsea akan mengerahkan kekuatan penuh untuk mendapatkan hasil gemilang yakni kemenangan yang tentunya akan sangat membanggakan. Laga yang diprediksi akan berlangsung sengit tersebut akan digelar di Pro Stadium, tempat yang sama ketika The Blues berhasil menaklukan tim Derby dengan skor 2-0.
Goals kemenangan yang tercipta saat itu diharapkan dapat terulang saat laga 16 Desember tersebut digelar. Chelsea akan mempersiapkan timnya dengan baik seperti meningkatkan latihan dan performa terbaik dari setiap pemain untuk menghadapai tim Derby County. Pada laga yang akan digelar di Pro Stadium tersebut, Chelsea akan diperkuat oleh hampir semua pemain andalan terkecuali bagi Gary Cahill yang dipastikan absen saat laga seru tersebut digelar. Cesc Fabregas yang dalam pertandingan melawan Hull City tak dapat tampil dan memperkuat Chelsea, dipastikan akan berlaga dan ikut memperjuangkan kemenangan bagi tim Chelsea saat menghadapi Derby County.
Menurut Jose Mourinho tim Chelsea tidak mempunyai masalah terutama dalam lini pemain untuk menghadapi tim Derby nanti. Para pemain Chelsea semua dalam kondisi fit dan siap bertempur habis-habisan untuk meraih kemenangan yang akan mengukuhkan tim yang dibelanya tetap berada di puncak teratas. Chelsea tidak akan memandang remeh lawannya Derby dan akan tetap berusaha meningkatkan kemampuan dan skill permainannya di setiap lini yang berpotensi menjadi lumbung kekuatan bagi tim Chelsea. Laga perempat final yang penuh gengsi tersebut tentunya akan menjadi pemicu motivasi tim Derby untuk dapat meningkatkan kulaitas permainannya sehingga dapat meraih hasil maksimal berupa kemenangan yang dapat menjadi kebanggan tim dan fans setianya.