Pilot merupakan sebuah profesi yang sangat mengasyikkan, selain menjamin kebutuhan finansial, menjadi seorang pilot juga akan menaikkan status sosial Anda. Akan tetapi, menjadi seorang pilot, bukan merupakan tanggung jawab yang kecil. Hal ini dikarenakan nyawa ratusan penumpang bergantung dari kemahiran si pengemudi sendiri. Pendidikan pilot pun juga tidak mudah, banyak sekolah pilot di Indonesia yang memberikan syarat yang sangat selektif bagi calon pilotnya.
Berbagai faktor tersebutlah yang menjadikan masuk di sekolah penerbangan di Indonesia sangat tidak mudah, selain fisik yang sangat prima, kemampuan untuk berfikir secara tepat dan cepat juga di perlukan. Jika Anda ingin masuk ke sekolah ini, Anda harus menyiapkan berbagai persyaratan, seperti pendidikan haruslah IPA, tidak hanya pendidikan tinggi badan pun untuk laki-laki haruslah lebih dari 170 cm. Seorang penerbang juga diharuskan untuk mempunyai penglihatan yang sangat mumpuni, dengan kata lain saat test, Anda tidak diperbolehkan minus, namun saat Anda lulus boleh memakai kaca mata.
Ketika Anda ingin masuk ke suatu lembaga sekolah pilot di Indonesia, mungkin syarat dasar tersebut sangatlah mudah, namun saat tiba di test bakat dan keterampilan, di sinilah akan di saring secara ketat. Salah satu test-nya ialah simulasi ketika Anda menghadapi sebuah masalah, Anda harus tepat untuk mengambil sebuah keputusan. Tetapi banyak dari mereka yang lari dari masalah sehingga tidak lulus.