Suporter Fanatik di Indonesia
Kesuksesan sebuah klub tidak terlepas dari faktor hadirnya pendukung setia yang selalu memberikan dukungan kepada mereka setiap kali mereka berlaga di lapangan hijau. Hadirnya supporter banyak memberikan pengaruh terhadap para pemain yang berlaga. Fanatisme Supporter ini seringkali menjadi headline di berbagai situs berita bola nasional maupun mancanegara.
Berikut daftar supporter Fanatik di Indonesia:
- Bobotoh, Persib Bandung
Dalam bahasa sunda, bobotoh berarti orang yang memberikan dukungan. Dalam hal loyalitas, bobotoh menduduki peringkat yang pertama. Semua warga Bandung khususnya dan warga jawa barat umumnya mereka adalah Bobotoh yang setia mendukung persib. Persib memiliki jutaan bobotoh yang tersebar di jawa barat hingga di luar jawa. Bisa dilihat ketika persib berlaga kandang ataupun tandang maka ribuan supporter berwarna biru sudah memadati tribun di stadion dengan berbagai atraksi dan konfigurasi yang kreatif.
- Aremania, Arema malang
Di urutan kedua ada pendukung klub kebanggaan kota Malang. Aremania merupakan pendukung setia yang dikenal sebagai pendukung kreatif yang sebelumnya telah melakukan revolusi besar-besaran dalam mengubah citra mereka yang pada awalnya mereka dikenal sebagai pendukung anarkis dan seringkali rusuh ketika mendukung klub mereka, namun kini mereka berbenah, mereka berhasil mengubah kesan anarkis menjadi bentuk dukungan yang lebih positif dan kreatif. Kini aremania menjadi langganan peraih penghargaan supporter terbaik.
- Bonek, Persebaya Surabaya
Bonek merupakan singkatan dari Bondho Nekat (bahasa jawa) yang sudah melekat dengan pendukung persebaya Surabaya. Meski sebenarnya mereka memiliki nama resmi yaitu YSS (Yayasan Supporter Surabaya). Loyalitas mereka sudah terbukti tatkala klub kebanggaan mereka terdegradasi ke level divisi utama, mereka tetap setia memberi dukungan sampai kembali lagi ke kasta tertinggi kompetisi sepak bola Indonesia.
- The Jak Mania
Pendukung Persija Jakarta ini merupakan salah satu raksasa supporter di Indonesia. Didukung pula oleh beberapa artis Indonesia ternama, mulai dari Gugun Gondrong hingga Giring Nidji. The Jak yang pada awalnya hanya beranggotakan 100 orang, kini mencapai lebih dari 30.000 orang yang selalu menjadi lautan oranye memenuhi tribun setiap kali Persija berlaga. Eksistensi mereka juga sudah terbukti dengan raihan gelar supporter terbaik pada tahun 2007-2008 versi ISL.