Setiap pecinta sepak bola selalu penasaran dengan pertandingan bola hari ini yang menampilkan laga pertandingan tim-tim kesayangannya. Dalam perjalanannya dunia sepak bola selalu menghasilkan bakat-bakat dengan talenta skill yang menakjubkan dan indah untuk dipandang.
Pemain-pemain berkelas terkadang selalu mementahkan prediksi-prediksi para pengamat sepakbola yang memprediksikan tim yang dia bela kalah. Berikut adalah pemain yang memiliki skill individu tinggi sepanjang sejarah sepak bola dunia:
1 . Diego Armando Maradona
Pria kelahiran Buenos Aires Argentina tanggal 30 Oktober 1960 ini adalah mantan pemain legendaris terbaik sepanjang masa Argentina. Meskipun tubuhnya pendek tapi dia memiliki fisik yang kekar dan mampu melakukan drible dengan sprint yang sangat cepat.
2 .Lionell Messi
Sama-sama satu negara dengan Maradona tapi berbeda angkatan. Lionell Messi lahir pada 24 Juni 1987 di Rosario Argentina. Sampai saat ini Messi masih bermain di klub Barcelona. Selain telah menerima beberapa Ballon d’Or Messi juga pernah masuk nominasi World Player nominasi pada saat usianya masih 21 tahun. Kemampuannya sudah tidak perlu diragukan lagi, dia berhasil menyamai gol yang pernah dilakukan Maradona dengan melewati 6-7 pemain.
3 . Ronaldo
Pemain yang dijuluki The Fenomena asal Brasil ini pada masa keemasannya adalah striker yang tidak dapat ditandingi oleh striker manapun. Keahliannya dalam drible dan skill individu serta ketajamannya merupakan perpaduan yang ditakuti oleh pemain belakang lawan.
4 . Ronaldinho
Ronaldinho adalah salah satu pemain terbaik legendaris yang pernah dimiliki Barcelona. Skillnya sudah tidak perlu dipertanyakan lagi. Dua kali mendapat penghargaan pemain terbaik FIFA adalah bukti kuat kehebatannya. Dirinya berhasil menjadi ikon sepak bola pada awal millennium.
5 . Cristiano Ronaldo
Bicara soal skill, drible dan kecepatan pemain satu ini adalah jagonya saat ini. Tidak hanya skil dan drible, Cristiano Ronaldo juga mampu mengeksekusi bola-bola mati. Permainannya tidak dapat dengan mudah diprediksi oleh lawan, selain gesit dirinya pun tajam dalam mencetak gol.