Resep Kreasi Makanan Anak Sehat dan Unik

Kreasi Makanan anak

Bahan makanan yang berkualitas biasanya memiliki kandungan gizi yang tinggi serta bebas dari zat aditif yang berbahaya. tak ada salahnya untuk membeli bahan makanan organik atau kaldu instan organik. Dengan demikian, Ibu dapat berkreasi membuat aneka hidangan lezat nan bergizi bagi si buah hati. Asupan nutrisi yang baik dari susu dancow juga harus ibusediakan untuk baiknya perkembangan anak.

Bila Ibu sedang memiliki waktu senggang, Ibu dapat memanfaatkan waktu tersebut untuk membuat perencanaan menu makanan anak untuk waktu 1 minggu, 2 minggu, atau 1 bulan. Membuat perencanaan akan mempermudah Ibu untuk menemukan ide mengenai kreasi makanan anak yang akan Ibu buat untuk si kecil. Resep yang satu ini akan membantu ibu untuk menyiapkan bekal sang anak hari ini.

Omelet Makaroni Isi Daging

Bahan-bahannya:

  • 100 ml susu cair
  • 100 gram makaroni, rebus, sisihkan
  • 4 butir telur
  • 2 sendok makan margarin
  • 5 lembar daging asap, potong tipis
  • ½ buah bawang bombay, cincang halus
  • ¼ paprika merah dan hijau, potong dadu
  • Garam dan merica bubuk secukupnya

Cara membuatnya:

  1. Panaskan 1 sendok margarin, lalu tumis bawang bombay dan bawang putih hingga wangi.
  2. Masukan daging asap, aduk sampai rata, angkat dan sisihkan.
  3. Kocok telur dan susu cair, lalu masukan tumisan daging asap, disusul makaroni yang sudah direbus, paprika, garam dan merica, aduk hingga rata.
  4. Panaskan sisa margarin, masukkan adonan telur, lalu masak hingga matang, angkat.
  5. Potong menjadi beberapa bagian, tata dalam wadah atau tempat makan si kecil. Makaroni siap dibawa untuk bekal sekolah sang anak.

Ibu kini harus berpikir keras untuk asupan anak yang sulit disalurkan melalui makanan yang juga mungkin membosankan untuk anak. Resep kreasi makanan harus ibu geluti dan pahami agar setiap hari sang anak membawa bekal yang berbeda-beda kreasinya. Asupan yang baik juga dapat diperoleh dari susu dancow yang disukai oleh anak.

Artikel yang Direkomendasikan