DAMPAK POSITIF PERANG DUNIA KE II

Perang dunia terjadi dua kali yaitu perang dunia I dan juga perang dunia ke II dan pastinya disetiap perang akan memberikan dampak yang negatif bagi setiap negara yang berperang dan masyarakatlah yang akan menjadi korban. Pada umumnya, kita akan berpandangan bahwa perang merupakan suatu hal yang dapat merugikan tanpa memberikan efek positif, padahal pada kenyataannya, perang juga dapat memberikan hal yang positif. Dan diperang dunia ke II ada beberapa hal positif yang dapat dilihat dan dirasakan oleh sebagian negara termasuk Indonesia yang mendapatkan hari kemerdekaan ketika perang dunia sedang berlangsung yaitu ketika pengeboman daerah hirosima dan nagasaki dengan bom dengan bom atom oleh sekutu. Berikut ini adalah hal positif dari perang dunia ke II yang dapat anda ketahui:

  • Berdirinya PBB

Hasil perang dunia ke II adalah berdirinya PBB (Perserikatan Bangsa Bangsa) yang didirikan pada tanggal 24 oktober 1945 dan PBB terdiri dari berbagai bangsa dan 5 negara besar yaitu Perancis, Inggris, Cina, Uni Soviet, dan juga Amerika Serikat)

  • Berdirinya Negara Adidaya Baru

Selain itu, hal positif lainnya yang terbentuk adalah negara penguasa baru, meskipun di dalam PBB ada 5 negara besar, akan tetapi ada satu negara adidaya dan Amerika Serikatlah yang menjadi negara yang ditakuti oleh semuanya.

  • Hak-hak perempuan tercipta

Setelah perang dunia ke II, perang juga menghasilkan hal positif khususnya para wanita dimana kita dapat melihatnya di hari ini peran wanita yang setara dengan pria.

  • Kesempatan merdeka bagi negara yang terjajah

Banyak negara yang terjajah mendapatkan kemerdekaannya di saat perang dunia ke II dan juga ketika perang dunia ke II berakhir. Hal ini terlihat dari negara seperti Pakistan, India dan juga negara kita Indonesia yang memperoleh hari kemerdekaan.

  • Dibentuknya NATO

Perang dunia ke II juga menciptakan organisasi internasional untuk keamanan bersama.

  • Menambah lapangan kerja

Dengan terjadinya perang ini, membawa dampak yang positif yaitu dengan bertambahnya lapangan pekerjaan untuk pembangunan negara masing masinng khususnya Amerika Serikat.

Artikel yang Direkomendasikan