CARA MEMILIH JAM TANGAN MURAH YANG TEPAT

Bagi Anda yang pertama kali ingin membeli jam tangan seringkali bingung harus bagaimana memilih jam tangan murah yang tepat, yang bagus, yang sesuai dan yang cocok dengan budget anda, bukan? Berikut ini akan saya tuliskan beberapa tips memilih jam tangan yang bisa Anda jadikan pertimbangan sehingga Anda bisa memilih jam tangan mana yang paling tepat untuk Anda.

  1. Sesuaikan dengan jiwa atau kepribadian Anda.

Pilihlah jam yang sesuai dengan kepribadian Anda. Bila Anda orang yang kalem maka pilihlah jam tangan murah yang sederhana, baik itu sederhana model maupun warnanya. Bila Anda orang yang fashionable maka warna-warna yang cerah sangat disarankan dan model-model yang aneh atau model yang lain dari yang lain saya rasa cocok untuk Anda. Jika Anda memiliki jiwa sporty, maka pilihlah jam tangan sporty yang ada. Jika Anda berjiwa klasik maka pilihlah jam tangan standar. Bila Anda orang yang suka dengan perkembangan jaman atau perkembagan teknologi, maka jam tangan yang memiliki model dan fitur yang futuristik pasti akan cocok untuk Anda. Bila Anda orangnya maskulin maka pilihlah jam tangan yang terlihat maskulin atau sporty sedangkan bila Anda merasa diri Anda feminin atau lembut maka pilihlah jam tangan dengan model dan warna yang lembut.

  1. Pilih Satu Merek

Banyaknya merek jam tangan seringkali membuat bingung. Dari itu pilihlah satu merek jam tangan untuk lebih memudahkan memilih jam tangan. Semakin mengerucut pada satu merek maka akan lebih mudah memilih jam tangan yang kita suka. Untuk itu amati dahulu merek-merek jam tangan yang bagus dan berkualitas tinggi.

  1. Sesuaikan dengan Budget

Setelah ketemu merek tertentu, maka pilihlah jam tangan yang kita suka sesuai dengan bujet kita. Setiap merek jam tangan biasanya mempunyai range harga dari yang termurah sampai yang termahal. Jika tidak ada peru juga dipertimbangakan untuk membeli kwnya. Jam tangan kw atau palsu saat ini kualitasnya tidak beda jauh dengan jam tangan original.

  1. Tujuan Membeli Jam Tangan.

Oh ya perlu diingat juga apa tujuan dari Anda membeli jam tangan. Apakah hanya ingin punya saja, atau Anda ingin tampil cantik saja, atau Anda ingin jam tersebut sebagai penunjuk waktu dan juga sebagai stop watch, atau Anda ingin membeli jam tangan tersebut untuk tujuan tertentu? Jam tangan memiliki model, warna dan fitur-fitur yang berbeda-beda. Ada jam tangan Analog, jam tangan digital ada juga yang dual time. Tentukan dulu tujuan Anda membeli jam tangan dan cocokkan dengan model dan tipe jam tangan yang cocok sehingga setelah Anda membeli jam tangan tersebut Anda tidak akan sia-sia dan Anda takkan akan rugi.

Empat langkah tersebut sebaiknya Anda pahami sebelum Anda membeli jam tangan dengan tepat.

Artikel yang Direkomendasikan